Dua raksasa Inggris ini harus membayar denda karena sorak-sorai ofensif di babak 16 besar Liga Europa dua bulan lalu.
UEFA telah mendenda Liverpool dan Manchester United karena sorakan ofensif dan kerusuhan selama babak 16 besar Liga Europa pada Maret lalu.
Kedua raksasa Inggris itu menerima denda €40.000 karena sorakan yang tidak pantas, sementara Liverpool menerima denda tambahan €17.000 dan United ekstra €18.000 karena insiden lainnya.
The Reds juga didenda karena menyalakan kembang api di pertandingan kedua, sementara United didenda karena menghalangi jalan masuk.
Setengah lagi denda untuk kedua klub ditunda selama dua tahun dan Liverpool telah diminta untuk menghubungi rivalnya dalam 30 hari dan mencapai kesepakatan terkait kerusakan yang ditimbulkan suporter mereka.
Adapun The Reds menang dengan agregat 3-1 di babak 16 besar dan maju ke final, tapi kalah 3-1 dari Sevilla di Basel.
0 komentar:
Posting Komentar
^^